Setiap kali daun itu jatuh
lalu melayang dengan pelan
hati siapa tak ikut meluruh
seakan turut meremuk perlahan..
Kepergian daun dari batangnya
yang terbantun ke tanah merah
menguning dan busuk merana
apakah tak mengundang gundah..
Gundah sisakan tanya dalam hati
manakala kita dapati suatu misteri
mengapa satu kali daun harus terpisah
cuma jadi sampah busuk di atas tanah..
Tak cintakan batang pada daunnya ?
tak setiakah ia pada kerimbunannya ?
mengapa daun kini jatuh percuma ?
mengapa ia tersia lara ?
Adakah daun jatuh karena tiba saatnya..
ataukah karena batang tak kuat menopangnya..
adakah perginya cinta seperti dedaunan itu..
ataukah karena kita tak kuat menanggungnya..
Setiap kali dedaunan itu jatuh
jangan biarkan ia tersia,
Setiap kali cinta kita meluruh
jangan biarkan ia terisak tak bahagia..
Vien
* siapa yang masih percaya, jika luka mengering bersama dengan waktu.. *
0 comments:
Post a Comment